![]() |
| [Foto : Kantor Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur] |
Hal tersebut dirasakan langsung oleh salah satu wali murid saat mengurus permohonan mutasi siswa dari salah satu SMK di Surabaya ke SMK di Kabupaten Tulungagung. Proses pelayanan dilakukan di ruang PPID (Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi) Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur, Senin (5/1/2026).
Awak media Jurnaljawapes.com yang turut mendampingi proses tersebut menyaksikan langsung bagaimana petugas memberikan pelayanan dengan ramah, santun, dan sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP) yang berlaku. Proses administrasi berjalan lancar tanpa berbelit, serta disertai penjelasan yang jelas dan mudah dipahami.
Permohonan mutasi dilakukan dengan alasan kemanusiaan, lantaran siswa yang bersangkutan sudah tidak memiliki keluarga di Surabaya karena orang tua meninggal dunia, sehingga harus kembali ke Tulungagung untuk tinggal bersama keluarga.
“Saya benar-benar puas dengan pelayanan di Dinas Pendidikan Jawa Timur saat ini. Prosesnya cepat, petugasnya ramah, dan tidak dipersulit,” ujar wali murid berinisial Rudi usai mendapatkan pelayanan di ruang PPID.
Apresiasi tersebut selaras dengan komitmen Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Sekretaris Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur, Hartono, dalam keterangannya melalui sambungan telepon menegaskan bahwa pihaknya berkomitmen menjaga kualitas pelayanan publik.
“Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur akan terus berupaya memberikan pelayanan terbaik dengan mengedepankan kecepatan, ketepatan, akurasi, dan transparansi demi memenuhi kepuasan masyarakat,” tegas Hartono.
Pelayanan yang humanis, profesional, dan berintegritas ini menjadi cerminan transformasi birokrasi yang diharapkan masyarakat, sekaligus bukti bahwa pelayanan publik yang prima dapat terwujud ketika SOP dijalankan dengan konsisten dan penuh tanggung jawab.
(Yoko)
View



0 Komentar
Hi Please, Do not Spam in Comments