[Foto: Jalan kampung dusun sekarmojo Purwosari Pasuruan]
Pasuruan | Jurnaljawapes -Sejumlah warga kurang lebih 100 orang berkumpul bersama sama untuk mengadu kepada Anggota LP2KP Kabupaten Pasuruan Tampak Hadir ketua umum DPD KAB PASURUAN Subkhi Abdullah S,ag beserta jajaran DPW dkk Dan DPP Anom Suroto Dkk, Kamis (2/5/2024).
Dalam keluh kesah keresahan warga semuanya kompak menginginkan pembangunan jalan yang ada di kampung nya yang mulai dulu sudah di usulkan lewat musyawarah, akan tetapi tidak pernah terselesaikan harapan warga.
Subkhi Abdullah S,ag menyampaikan, "Apapun terkait pembangunan jalan desa wajib musyawarah dan mengajukan proposal untuk di serahkan ke kantor desa," tandasnya.
Masyarakat sekarmojo menjawab, "Dulu pernah ada bantuan nya turun akan tetapi dengan tiba tiba bantuan tersebut di alihkan ke tempat lainnya di pindah sekitaran rumah pak lurah nya," kata masyarakat sekarmojo.
Inilah salah satu polemik yang sempat rame pada tahun itu jadi uneg uneg warga desa dan sampai bertahun tahun belum juga terealisasikan.
"Dilatar belakangi aduan masyarakat Dugaan penyelewengan masih tahap temuan yang perlu klarifikasi dan investigasi Ke jenjang berikutnya sekitar pembangunan di jalan desa," Pungkas Subkhi.(Har)
View
0 Komentar